Selasa, 28 Desember 2010

Pembatalan Donasi

Terimakasih atas niat anda untuk melakukan donasi melalui makkul.com, Jika anda berkeinginan untuk melakukan donasi kami selalu terbuka.

Notifikasi Pengiriman Donasi Rp. 1000 ke Makkul

Anda akan mengirimkan donasi Rp. 1000 ke Makkul.com, dana ini akan dikumpulkan dan disalurkan untuk kegiatan amal dilingkungan pengelola makkul.com

Terimakasih

Terimakasih Atas Donasinya

Terimakasih Atas Donasi yang anda kirimkan. Kami akan menyalurkan dana ini ke orang - orang yang membutuhkan

Rabu, 27 Oktober 2010

Daftar File Yang Bisa Di Download

Berikut ini adalah daftar file yang bisa di download dari blog ini

  1. Kompilasi Artikel PHP v1, Kompilasi artikel2 php dari blog ini.
  2. Membuat Plugin jQuery v1
  3. Pengenalan jQuery
  4. Membuat JSON di PHP
  5. Belajar Shopping Cart PHP

Tools :

Untuk selanjutnya setiap file yang bisa di download akan saya daftarkan disini. semoga link ini bisa membantu kamu untuk belajar. Happy Coding!

Senin, 25 Oktober 2010

Membuat Plugin jQuery


Untuk membuat plugin jQuery sebenarnya cukup mudah. berikut ini adalah langkah - langkahnya

1. Buat kode jQuery.fn.myFunction = function(args,e){}
2. Modifikasi kode tersebut
3. Test kode tersebut.




jQuery.fn.myFunction = function(args,e) {

//gunakan kata kunci this untuk menunjuk object/element saat ini
//ini karena function bersifat relatif terhadap element hasil selection jquery

return this.each(function(){

$(this).click(function(){
alert("hello saya custom plugin");
});

};
};



Nah sampai disini anda sudah membuat plugin untuk jquery.Simpan file diatas dengan nama myplugin.js

Berikut ini cara penggunaannnya. Asumsi file myplugin.js dan jquery.js diletakan dalam folder yang sama.



<html>
<head>
<Script language="javascript" src="jquery.js"></script>
<Script language="javascript" src="myplugin.js"></script>
<Script language="javascript">

$(document).ready(function(){

//1. selection diaktifkan pada element html yang memiliki kelas mylabel
//2. panggil custom plugin/function

$(".mylabel").myfunction();

});

</script>
</head>
<body>
<label class='mylabel'>klik me</label>
</body>
</html>




Nah, jika tidak ada masalah, maka apabila kamu mengklik label tersebut maka akan muncul pesan alert yang berasal dari custom plugin/function. Selamat Mencoba dan Happy Coding!

Jumat, 22 Oktober 2010

Contoh Penggunaan JQuery

Berikut ini contoh penggunaan jquery. Jika kamu pernah mengenal pemrograman javascript di web maka pasti pernah mengenal onClick seperti pada contoh ini :




<html>
<head>
<Script language="javascript">

function hello()
{
alert("hello world!");
}

</script>
</head>
<body>
<input type="button" onClick="hello()" value="click me"/>
</body>
</html>



Jika html diatas dijalankan/dibuka dari browser maka akan menampilkan button yang apabila di click maka akan muncul alert.

Pendekatan jQuery agak berbeda, jQuery melakukan selection/query terhadap element - element html. berikut ini contoh selection jquery berdasarkan kode diatas.




<html>
<head>
<-- assumsi jquery.js ada dalam folder yang sama -->
<Script language="javascript" src="jquery.js" ></script>
<Script language="javascript">

$(document).ready(function(){
$("input").click(function(){
alert("hello jquery!");
});
});

</script>
</head>
<body>
<input type="button" value="click me"/>
</body>
</html>



Bila diperhatikan memang sangat berbeda ya. mari kita bahas

$(document).ready(function(){

//disini kode anda

});

merupakan code yang membantu jquery memastikan bahwa document telah terdownload sempurna, sehingga tidak ada bagian - bagian halaman yang tertinggal.


$("input").click(function()
{
//disini code
});


sedangkan kode diatas ini berarti jquery melakukan selection terhadap tag input, dan mengikat fungsi klik pada elemen/tag input tersebut. Sehingga jika anda punya element selain button maka akan ikut terquery/terpilih oleh jquery.

Contoh selection lainnya :
  • $("#myinput") --> mencari element dengan id "myinput"
  • $(".myclass") --> mencari element dengan css class "myclass"
  • $(".myclass").children() --> mencari isi dari element dengan css class "myclass"

Nah jquery selection ini mengikuti konsep CSS3 Selection.

Ok. Cukup Sekian untuk Artikel Ini. Happy Coding!





Download jQuery cheatseet untuk mengetahui lebih banyak jquery selection

Rabu, 20 Oktober 2010

Pengenalan JQuery

Ini tulisan khusus untuk yang masih bingung tentang jQuery. Pertanyaan - pertanyaan semacam, "apa sih jQuery itu?", "Apasih pengertian jQuery?" akan terjawab disini.

Buat yang pernah mencoba menggunakan javascript, pasti lebih mudah mengerti hal yang akan saya sampaikan. Buat yang belum mengerti, maka kita ambil gampangnya saja. So, apasih jquery itu ? , "jQuery adalah library javascript yang bisa digunakan untuk mempermudah interaksi antara programer dengan halaman web/file html".

Jadi urusan - urusan modifikasi html pada waktu halaman sedang diakses dari browser menjadi lebih mudah dengan jQuery. Terus mungkin ada yang bertanya ,"Koq halaman yang sudah diakses dimodifikasi ?" , nah jawabannya bisa liat facebook. di facebook notification misalnya, jika ada notifikasi baru maka akan muncul angka. Ini semua merupakan hasil dari pemrograman dengan Javascript. Nah, dengan jQuery maka hal - hal semacam itu bisa dilakukan dengan cara relatif lebih mudah.

Untuk tulisan berikutnya, saya akan memberi contoh - contoh penggunaan jQuery.
Happy Coding!

Baca Juga

Kamis, 03 Juni 2010

Textcounter : Jquery Plugin Untuk Menghitung jumlah karakter dalam textbox


Textcounter ini merupakan penghitung jumlah character didalam textbox yang dapat digunakan untuk mengetahui jumlah character yang telah ditulis juga jumlah message yang akan dikirim.

Silahkan digunakan dan dimodifikasi dengan tetap mencantumkan sumber aslinya. Happy Coding!











Rabu, 19 Mei 2010

PHP: Membuat JSON dengan PHP

Untuk membuat json dengan php, langkah pertama yang perlu diingat adalah , php digunakan untuk menghasilkan string yang akan digunakan oleh browser. Sehingga apapun yang kita hasilkan baik html,text,xml ataupun json sesungguhnya tidak menjadi masalah asalkan kita tau cara membentuk format yang diinginkan tersebut.

Jika belum mengerti format json, ada baiknya baca dulu artikel sebelumnya. Jika sudah, baik kita lanjutkan artikel ini.

Contoh 1




<?php

header("content-type:application/json");
echo "{\"nama\":\"budi anduk\"}";

?>

jika dijalankan akan menghasilkan :
{"nama":"budi anduk"}



Ini adalah data json paling sederhana yang terdiri dari 1 buah variabel, yaitu nama dan isinya string "budi anduk".

Rabu, 12 Mei 2010

Java : Pengertian Typedata di Java

Apakah Typedata itu ?

Typedata sederhananya adalah penggolongan atau klasifikasi dari suatu benda.Contoh,ditoko buah kita bisa membayangkan typedata sebagai jenis buah. Jenis buah ini berbeda bentuk,rasa,warna maupun harga. Perbedaan inilah yang menjadi dasar pemikiran untuk melakukan penggolongan terhadap benda - benda.

Didalam pemrograman, Untuk sederhananya typedata saya akan kelompokan menjadi 2 kelompok besar yaitu :
  1. Tidak digunakan untuk perhitungan.
    Typedata ini utamanya adalah untuk menampilkan informasi.

    contoh

    String nama = "Budi Anduk";

    Walaupun kita bisa melakukan perhitungan terhadap variabel nama, tetapi tujuan utama dari variabel nama tersebut adalah menyimpan nama yang bisa digunakan sebagai informasi kepada user. Analoginya adalah seperti pada perbedaan cara memakan buah durian dan buah apple.buah apple selalu siap untuk dimakan sedangkan buah durian perlu ada proses untuk membuka isinya baru kemudian memakan isinya tersebut, tapi keduanya sama-sama buah.
  2. Digunakan untuk perhitungan.
    Typedata ini digunakan untuk melakukan perhitungan - perhitungan, baik yang sederhana sampai dengan rumit.

    int panjang = 10;
    int lebar = 15;
    double diskon = 1000.454532;
    jika kita perhatikan perbedaan antara variabel di dua nomor diatas , terlihat jelas tujuan masing - masing. variabel nama yang berisi "Budi Anduk" lebih mudah untuk digunakan sebagai dialog pada program yang mungkin ada kata sapaan "Hallo Budi Anduk!, apa kabar".
    Sedangkan variabel panjang dan lebar lebih mudah kita bayangkan sebagai variabel yang bekerja dibelakang layar untuk pemrosesan perhitungan.

Ada berapa typedata ?

Type data dijava terbagi 2, yaitu type data primitif

int
double
single

dan typedata object atau bisa kita sebut dengan Class. Nah untuk Class, typedata menjadi tidak terbatas. Karena typedata lebih banyak dikontrol oleh programmer sendiri. Tapi tentu saja ada typedata bawaan yang merupakan turunan dari class Object. Sehingga dapat diartikan kecuali tipedata primitif maka segalanya adalah Object.


Selasa, 11 Mei 2010

Keranjang Belanja/Shopping Cart Dengan PHP

Prasyarat
Sebelum mempelajari tutorial ini, sebaiknya anda belajar terlebih dahulu tentang session. Jika sudah maka kita bisa melanjutkan pelajaran ini.

Dasar Kerja
Pelajaran ini akan mempraktekan fungsi session digabung dengan database (tulis,baca) untuk melakukan fungsi keranjang belanjanya.Database yang digunakan adalah mysql dan phpmyadmin sebagai alat untuk membantu dalam bekerja dengan database

Struktur Tabel :
  1. barang ( id (int autonumber primary), nama(varchar(50)), harga(decimal))
  2. keranjang_belanja (id(int autonumber primary),session_id (varchar (255)),id_barang (int),nama_barang (varchar(50),qty (int),harga (decimal))
  3. pesanan(id(int autonumber primary),email(varchar(50)),nama_pemesan(varchar(50)), total_nilai(decimal),jumlah_barang(int),tgl_pesan(date),tgl_input(datetime))
  4. pesanan_detail (id_pesanan,id_barang,nama_barang,qty,harga)
Kita buat struktur tabel berdasarkan keterangan diatas. Struktur tabel ini masih bersifat sederhana dan mengabaikan potensi kebocoran keamanan.Setelah selesai membuat table-table diatas maka langkah selanjutnya adalah :

  1. Membuat tampilan list barang yang bisa dibeli
  2. Membuat tampilan list isi shopping cart
  3. Membuat halaman konfirmasi pemesanan barang
  4. Membuat halaman konfirmasi pemesanan barang telah sukses dan mencetak/menampilkan nomor pesanan yang bisa disimpan oleh pemesan.
Mari kita mulai langkah demi langkah

1. Membuat tampilan list barang yang bisa dibeli.
Untuk membuat tampilan list barang ini, kita bisa menggunakan perulangan berdasarkan jumlah record barang. tampilan yang kita buat adalah tampilan yang sederhana yang menampilkan seluruh barang dan mengabaikan paging(fungsi halaman). Cara ini sama dengan artikel sebelumnya mengenai tampilan berita/blog yang mengulang tabel didalam sebuah perulangan

2. Membuat tampilan list isi shopping cart.
Tampilan isi shopping cart, sederhananya merupakan perulangan yang isinya merupakan cerminan dari tabel keranjang_belanja dengan menggunakan session_id sebagai filter.Jika belum mengerti tentang session maka sebaiknya membaca artikel ini terlebih dahulu.

3. Membuat halaman konfirmasi pemesanan barang.
Halaman ini berisi formulir yang harus diisi, yaitu : email, nama, alamat , telpon dari pemesan.

4. Membuat Halaman Konfirmasi pemesanan barang telah sukses.
Pada halaman ini, kita akan menampilkan nomor pesanan barang yang telah kita simpan didalam tabel.


Ok. Artikel ini saya akan stop dulu sampai sini, sambil saya membuat contoh programnya. Saya rasa langkah2 yang diberikan cukup jelas. jika ada pertanyaan isi komentar atau email langsung.
Happy Coding!.





Jumat, 09 April 2010

Javascript : Membuat Array Yang Unik

Membuat sebuah array yang unik ide dasarnya adalah :
  1. Sort / Urut array sehingga isi yang sama akan berdekatan
  2. lihat semua isi array dengan melakukan perulangan
  3. dalam perulangan kita harus menyimpan element/isi array sebelumnya yang akan kita bandingkan dengan element yang sedang kita lihat.
  4. Jika element tidak sama maka kita tambahkan kedalam array yang baru.

Ini Kodenya :



function distinct_array(anyArray){

var cval="";
var pval="";
var c=0;

//siapkan array yang baru
var result = new Array();

//order/urut array
anyArray.sort();

//lakukan perulangan
for(i=0;i<anyarray.length;i++){

cval = anyArray[i];

//jika previous value tidak sama dengan current
//masukan ke dalam array yang baru

if(cval!=pval)
{
result[c]=cval;
c++;
}

//timpa nilai lama dengan nilai yang baru
//untuk pengecekan selanjutnya
pval = cval;
}

return result;

}

Rabu, 03 Februari 2010

C/C++ : Belajar C/C++ Menggunakan Turbo C 3.0

Hai, dalam artikel ini kita akan mulai belajar membuat program dengan C/C++. Untuk pembelajaran C/C++ ini , kita dapat menggunakan Borland Turbo C 3.0 yang telah secara resmi menjadi abandonware, sehingga kita dapat memanfaatkan tanpa resiko :p. Jika Belum mempunyai programnya, anda dapat mendownload disini.



#include <stdio.h>

int main(){
printf("Ini Program Pertama saya \n");
return 0;
}



Selasa, 19 Januari 2010

Javascript : Pengenalan JSON


Saat ini aplikasi web telah menjadi tren yang terus menerus mengalami perbaikan. Berbagai solusi mulai dari cara koneksi (XMLHTTPRequest) dan Type data (Text,XML,JSON) telah dibuat untuk kemudahan pembuatan aplikasi web. Saya akan berbicara mengenai JSON yang merupakan typedata yang menjadi pilihan majority untuk pengembangan aplikasi web.

JSON, Javascript Object Notation adalah suatu cara penulisan data yang bersifat object oriented dan 100% compatible dengan javascript.

Mengapa Mengunakan JSON ?
1. JSON 100% Javascript compatible , jadi bisa dijalan disetiap browser
2. JSON Memiliki type data, tidak seperti xml
3. JSON Mudah dibaca baik oleh mesin maupun manusia
4. JSON Mudah ditulis/dibuat

Senin, 18 Januari 2010

ASP : Mempost/Mencoba aplikasi ASP di Web

Setelah puas belajar ASP secara lokal (menggunakan komputer sendiri), anda mungkin bertanya - tanya dimana anda bisa mempost dan mempraktekan ilmu asp yang telah anda pelajari. berikut ini adalah 2 lokasi yang sudah terbukti berhasil digunakan sebagai lokasi mentest aplikasi ASP anda.


 www.brinkster.com  
 menggunakan subdomain, contoh : aplikasisaya.brinkster.net
 Mendukung ASP.NET , interface control panel menggunakan Flash

 www.jabry.com
 menggunakan sub folder , contoh : www7.jabry.com/app/namaaplikasisaya


Catatan :

Karena anda menggunakan server orang lain, maka anda tidak dapat menggunakan koneksi dengan DSN (Data Source Name), untuk itu gunakan database ms access dan gunakan connection string bertype OLEDB. String koneksi ini dapat dengan mudah dibuat menggunakan ADO data Control dari Visual Basic 6.0 atau Ms Access.

Happy Coding!